I made this widget at MyFlashFetish.com.

Mungkin Anda Perlu?

Inilah Saya

Foto saya
Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Indonesia

Minggu, 13 Desember 2009

Sri Mulyani: Mau Bukti Apa Lagi?

VIVAnews - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati membeberkan semua fakta situasi dan kondisi rapat Komite Stabilitas Sektor Keuangan (KSSK) pada 21 November 2008.

Untuk menjawab tudingan anggota Panitia Angket Bank Century, Bambang Soesatyo, Ani [nama akrabnya] mengizinkan wartawan untuk tur ke ruang rapat KKSK yang kontroversial itu.

Sri Mulyani, dalam tur, menjelaskan posisi duduk sejumlah pejabat yang hadir dalam rapat tersebut. Dia bahkan meniruposisi duduknya saat memimpin rapat konsultasi.

"Disamping kiri saya duduk Pak Boediono, di kanan saya ada Pak Marsilam Simanjuntak, Mulia P Nasution, Raden Pardede, Anggito Abimanyu dan yang jauh itu duduk Agus Martowardojo," ujar Sri Mulyani sembari menunjuk kursi tempat duduk Agus Martowardojo yang jaraknya cukup jauh dari posisinya.

"Mau bukti apa lagi?," kata Sri Mulyani kepada wartawan yang tengah memotret dirinya.

Dari tinjauan VIVAnews, ruang rapat besar Menkeu terletak di lantai III Departemen Keuangan. Ruangan tersebut cukup besar karena ditengah ruangan terdapat meja rapat berukuran oval berwarna cokelat. Lebih dari 25 kursi melingkari meja oval tersebut.

Di bagian atas ruangan ruang tersebut tampak juga foto-foto sejumlah pejabat di lingkungan Depkeu.

Pada kesempatan terpisah, Sekretaris KSSK Raden Pardede mengaku Robert Tantular memang hadir pada saat Menkeu dan sejumlah pejabat menghadiri rapat konsultasi membahas Bank Century. Namun, Robert kala itu berada di ruang Mezanine atau salah satu ruangan di lantai dua gedung Depkeu.

"Robert hadir disini (Ruang Mezanine) bersama manajemen Bank Century. Kehadirannya untuk mengantisipasi langkah pengambilan keputusan oleh pemerintah," katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar